KOMPUTER DAN JARINGAN DASAR

1.SEJARAH KOMPUTER DAN LEPTOP DAN GADGET.
*SEJARAH KOMPUTER
Secara bahasa, komputer berasal dari bahasa Yunani, yaitu computare. Kata computare tersebut merupakan gabungan dari kata com yang berarti menggabungkan dan putare yang artinya memikirkan perhitungan. Sedangkan dalam bahasa inggris, computare disebut dengan to compute atau menghitung.Komputer merupakan alat yang biasanya dipergunakan untuk mengolah data berdasarkan aturan baku yang sudah ditentukan.Penemu komputer pertama adalah Charles Babbage,dia adalah salah satu penemu sejarah komputer pertama kali.
Sejarah perkembangan dari generasi komputer dari dulu, mulai dari komputer generasi pertama, komputer generasi kedua, komputer generasi ketiga, komputer generasi keempat, sampai sekarang generasi sekarang ini, sudah terbagi menjadi 5 kali, perkembangan atau generasi komputer.
1.GENERASI PERTAMA(1946-1959).
Sejarah komputer generasi pertama yaitu digital elektronik atau bisa di sebut dengan ENIAC (Electronic Numerical Integrator and Calculator). Program pada ENIAC, sudah di rancang pada tahun 1942, dan baru mulai di kerjakan pada tahun 1943 oleh John Presper Eckert dan Dr. John W. Mauchly di Moore School of Electrical Engineering (University of Pennsylvania) dan selesai pada tahun 1946.
Ciri-ciri komputer generasi pertama:
-Membutuhkan daya listrik yang besar
-Daya simpamnya kecil
-Prosesnya kurang cepat
2.GENERASI KEDUA(1959-1964).
Perubahan dalam Penemuan penting telah terjadi di generasi kedua.yaitu transistor. Pada 1959-1960 an, para ilmuwan memulai menggarap komputer generasi kedua.Komputer generasi kedua telah menggantikan posisi bahasa mesin dengan bahasa assembly. Dan Bahasa assembly adalah bahasa yang menggunakan singakatan sebagai pengganti kode biner.
Ciri-ciri komputer generasi kedua:
-Kapasitas memori utama telah dikembangkan dari Magnetic Core Storage.
-Kemapuan dalam melakukan proses real-time dan real-sharing.
-Kebutuhan terhadap daya listrik lebih kecil.
3.GENERASI KETIGA(1964-1970).
Komputer generasi ketiga adalah perkembangan yang melalui tahap yang sangat pesat dari perkembangan komputer yang ada. Komputer generasi ketiga muncul sejak era 1964-1970an.
Ciri-ciri komputer generasi ketiga:
-Penggunaan listrik lebih hemat.
-Peningkatan dari sisi software.
-Harganya semakin murah.
4.GENERASI KEEMPAT(1979-2000).
Komputer generasi keempat adalah regenerasi dari generasi ke 3, perdaanya bahwa IC pada komputer generasi 4 lebih kompleks dan terintegrasi dibandingkan dengan generasi sebelumnya yaitu generasi ketiga.
Ciri-ciri komputer generasi keempat:
-Menggunakan LSI (Large Scale Integration).
-Dikembangkan komputer mikro yang sudah menggunakan semiconductor dan micro processor yang berbentuk chip untuk memori komputer.
-Komputer generasi keempat diantaranya adalah : AT, IBM PS/2, IBM PC/386, IBM 370, Apple II, IBM PC/XT, IBM PC/IBM PC/486.) IBM Pentium II.
5.GENERASI KELIMA(SEKARANG).
Komputer generasi kelima yaitu pada saat sekarang ini, tengah banyak sekali dilakukan pengembangan oleh berbagai vendor elektronik. Komputer generasi kelima sering disebut dengan komputer generasi masa depan.
Ciri-ciri komputer generasi kelima:
-Masih menggunakan teknologi LSI, yang tentu saja memiliki banyak pengembangan.
-Fitur-fitur yang semakin banyak
-Pemrosesan informasi yang jauh lebih cepat
*SEJARAH LEPTOP.
Laptop merupakan komputer yang bisa dibawa kemana-mana dan ringan. Sumber daya laptop berasal dari baterai atau adaptor A/C yang dapat digunakan untuk mengisi ulang baterai dan menyalakan laptop itu sendiri. Baterai laptop pada umumnya dapat bertahan sekitar 1 hingga 6 jam sebelum akhirnya habis,tergantung dari cara pemakaian,spesifikasi,dan ukuran baterai. Laptop terkadang disebut juga dengan komputer notebook atau notebook saja.
1. Tahun 1975 IBM Portable PC 5100
Model IBM Portable ini merupakan komputer mikro pertama yang dirancang pada saat itu dibuat untuk mathematicians dan engineers.


2. Tahun 1977 Rockwell AIM 65
Untuk Rockwell AIM 65 komputer mikro ini lebih lengkap dengan keyboard,layar dan hard copy printer.


3. Tahun 1978 IBM Portable PC 5110
IBM 5110 ialah komputer bisnis versi yang berawal dari dari IBM 5100 dari tahun 3 sebelumnya yang dirancang terutama untuk mathematicians dan engineer.


4.Tahun 1979 Heathkit H89
Heathkit merilis Heathkit H89 all-in-one komputer pada akhir 1979.


5. Tahun 1981 Osborne 1
Dirilis pada tahun 1981 oleh Osborne Computer Corporation,Osborne 1 yang dianggap sebagai yang pertama sebagai portabel komputer. Walaupun cukup revolusioner, Osborne memiliki keterbatasan misalnya, layar hanya 5 (diagonal) dalam ukuran, dan tidak dapat menampilkan lebih dari 52 karakter per baris teks.


6. Tahun 1981-1984 Gavilans first Tries and Ibm
Kemudian gavilan mobile computer hadir beratnya yang hanya 4 kg dan mampu bertahan hingga 9 jam dengan baterai nickel-cadmium menjadikan gavilan yang paling unggul dan mampu memadukan antara performa dan desain di tahun 1983.


7. Tahun 1984-1988, COMPACT STEPS IN
Compaq berhasil memasang mata angin penunjuk arah harus dibawa kemana segmen laptop ini, dengan produknya compaq slt 286 beresolusi vga, yang dilengkapi 1.44 floppy drive dan 286 processor.


8. Tahun 1989-1993
Langkah selanjutnya dari perkembangan laptop dan menjadi masa revolusi terbesar dari laptop terjadi di tahun 1990-an.


9. Tahun 1996-2003 Toughbooks dari panasonic dan intel
Tepatnya di tahun 1996 panasonic membuat sebuah langkah besar dengan memperkenalkan lini laptop mereka yang fokus di segmen robust mobile computer,yaitu dengan laptop andalannya toughbook (cf-25).


10. Tahun 2003-hingga sekarang dan Masa Depan
Dimasa depan selanjutnya, vaio zoom, concept laptop yang menggunakan teknologi holographic pada layarnya.


*SEJARAH GEDGET
Secara etimologi, kata gadget ini artinya sengketa.nama gadget juga diciptakan ketika tiga orang sedang melakukan sebuah pembangunan besar. Mereka adalah Gaget, Gauthier, dan Cie. Pembangunan besar yang mereka lakukan adalah pembangunan patung Liberty pada tahun 1886.Kata gadget sering muncul dalam buku yang ditulis oleh Vivian Drake berjudul “Above the Battle” yang diterbitkan pada 1918.Fungsi gadget adalah untuk mengubah sesuatu menjadi hal yang dibutuhkan oleh manusia. Masih menurut esai tersebut, gadget hanya bisa digunakan dengan kemampuan instalansi dan penggunaan yang handal.
2.PERANGKAT INPUT DAN OUTPUT KOMPUTER DAN LAPTOP.
Pengertian input adalah (masukkan) unit/perangkat luar yang dipasang sesuai dengan slot atau portnya masing-masing untuk memasukkan atau mentransfer data dari luar ke dalam mikroprosesor untuk di proses dan diterjemahkan secara digital.
Secara etimologi, kata gadget ini artinya sengketa.nama gadget juga diciptakan ketika tiga orang sedang melakukan sebuah pembangunan besar. Mereka adalah Gaget, Gauthier, dan Cie. Pembangunan besar yang mereka lakukan adalah pembangunan patung Liberty pada tahun 1886.Kata gadget sering muncul dalam buku yang ditulis oleh Vivian Drake berjudul “Above the Battle” yang diterbitkan pada 1918.Fungsi gadget adalah untuk mengubah sesuatu menjadi hal yang dibutuhkan oleh manusia. Masih menurut esai tersebut, gadget hanya bisa digunakan dengan kemampuan instalansi dan penggunaan yang handal.
2.PERANGKAT INPUT DAN OUTPUT KOMPUTER DAN LAPTOP.
Pengertian input adalah (masukkan) unit/perangkat luar yang dipasang sesuai dengan slot atau portnya masing-masing untuk memasukkan atau mentransfer data dari luar ke dalam mikroprosesor untuk di proses dan diterjemahkan secara digital.
Pengertian output adalah (keluaran) unit/perangkat luar yang digunakan untuk menampilkan atau menerjemahkan data yang keluar dari mikroprosesor komputer.
3.PERANGKAT KERAS DAN PERANGKAT LUNAK KOMPUTER DAN LEPTOP.
*PERANGKAT KERAS KOMPUTER
Perangkat keras komputer adalah bagian dari sistem komputer yang merupakan perangkat yang dapat diraba dan dilihat secara fisik serta perangkat yang menjalankan instruksi dari perangkat lunak (software). Perangkat keras komputer juga disebut dengan hardware. Hardware berperan secara menyeluruh terhadap kinerja suatu sistem komputer.
Hardware atau perangkat keras berfungsi untuk mendukung segala proses dalam komputerisasi dan bekerja sesuai perintah yang sudah ditentukan penggunanya atau yang sering disebut dengan brainware (baca: Pengertian Brainware). Dengan adanya komponen hardware, maka bentuk output dari setiap proses bisa direalisasikan.
Contoh-contoh perangkat keras komputer:
1.MONITOR

2.KEYBOARD

3.CPU ATAU PROCESSOR

4.MOTHEBOARD

5.MOUSE

6.RAM

7.HARDDISK

8.HEATSINK

9.SSD

10.VGA CARD

*PERANGKAT LUNAK KOMPUTER
software adalah suatu bagian dari sistem komputer yang tidak memiliki wujud fisik dan tidak terlihat karena merupakan sekumpulan data elektronik yang disimpan dan diatur oleh komputer berupa program yang dapat menjalankan suatu perintah.Ada juga yang menyebutkan pengertian software adalah suatu data yang diprogram, diformat, dan disimpan secara digital, tidak berbentuk fisik tapi dapat dioperasikan oleh penggunanya melalui perangkat komputer.Sebuah software atau perangkat lunak merupakan jembatan penghubung yang menghubungkan antara pengguna dengan hardware sehingga dapat melakukan suatu perintah tertentu. Jadi, tanpa adanya software maka komputer hanyalah sebuah mesin yang tidak bisa menjalankan perintah apapun dari user.
Perangkat lunak terbagi menjadi 4 macam, yaitu :
- Sistem Operasi (Operating System),
- Program Aplikasi (Application Programs),
- Bahasa Pemrograman (Programming Language),
- Program Bantu (Utility)
Berikut ini adalah contoh macam perangkat lunak komputer (software) beserta fungsinya.
- Adobe Photoshop : Untuk editing gambar / foto atau untuk mendesign website.
- CorelDraw : Untuk mendesign gambar.
- Picasa : Untuk editing foto.
- Macromedia Flash : Untuk membuat gambar animasi.
- Dreamweaver : Untuk membuat website/blog.
- Adobe Reader : Untuk membaca ebook digital berformat Pdf.
- Photoscape : Untuk pengeditan foto.
- Noiseware Profesional : Untuk membersihkan noise pada foto.
- Mozilla Firefox : Untuk browser internet.
- Google Crome : Untuk browser internet.
- Cool Edit Pro : Untuk ngedit lagu atau untuk memotong dan menggabungkan lagu.
- Eset Nod32 : Software anti virus terbaik.
- Microsoft Office Word : Untuk pengetikan data.
- Microsoft Office Excel : Untuk pengetikan dan membuat tabel.
- Microsoft Power Point : Untuk membuat karya tulis.
- Quicktime : Software untuk memutar file quicktime.
- dbpower AMP Music Conventer : Untuk mengkompres lagu.
- Ccleaner : Untuk membersihkan file-file yang tidak terpakai yang sudah lama dihapus.
- Nero : Untuk burning CD/DVD. 20.Winrar : Untuk membuka file rar.
- Shadow Defender : Untuk memproteksi komputer.
- Winamp : Untuk memutar musik / lagu.
- Adobe Flash Player : Untuk Menunjang pemutaran lagu atau video.
- K-Lite Codec Pack : Untuk memutar file video.
- IDM (Internet Download Manager) : Untuk mempercepat proses download.
- Macromedia Flash Player : Software pemuatar filke-file flash.
- Easy GIF Animator Pro : Untuk membuat gambar bergerak/animasi berformat gif.
- Enacle Studio : Untuk editing video.
- PDF Password Remover : Untuk menhilangkan pasword file pdf yang diproteksi.
- ACD Photo Manager : Untuk pengaturan foto digital.
- TuneUp Utilities : Untuk membuat kinerja komputer lebih cepat.
- Web Button Maker : Untuk membuat tombol navigasi pada website/blog.
- Autocad : Untuk mendesign gambar konstruksi.
- UleadGif Animator : Untuk membuat animasi Gif.
- Magic ISO Maker : Membuat file iso yang digunakan untuk virtual drive.
- CoffeCup Web Video Player : Untuk membuat video player pada website.
- Ashampoo PhhotoCommander : Untuk pengaturan foto digital.
- Folder Lock : Untuk mengunci folder/direktori.
- Xing MPEG player : Untuk memutar CD/VCD.
- Drive Blocker : Untuk memproteksi drive.
- Winzip : Untuk kompres file. 45.Microsoft Web.
- Publishing : Untuk mengirim ada website ke internet.
- Adobe Indesign : untuk melayout buku dan majalah.
- Netbeans : untuk membuat aplikasi dengan bahasan pemrograman java.
*PERANGKAT KERAS LEPTOP.
1. Motherboard

Motherboard adalah papan sirkuit yang berfungsi sebagai tempat komponen-komponen komputer seperti processor, harddisk, RAM dan lain sebagainya. Dalam istilah bahasa Indonesia, motherboard diterjemahkan sebagai ‘papan induk’, atau sering juga disingkat menjadi mobo.
Motherboard sendiri terdiri dari berbagai macam komponen, seperti konektor power, slot prosesor, north bridge controller, dan socket memori. Motherboard memiliki bentuk seperti papan sirkuit elektronik yang berguna sebagai tempat lalu-lintas data. Dengan adanya motherboard, semua perangkat dalam komputer saling terhubung dan dapat bekerjasama sehingga komputer dapat berjalan dengan lancar.
2. Processor

Processor merupakan sebuah IC yang mengontrol seluruh jalannya sebuah sistem komputer. Processor atau CPU (Central Processing Unit) bisa dibilang sebagai otak pada sebuah komputer, karena bertugas melakukan perhitungan maupun memerintah program yang akan dijalankan oleh komputer.
Pada dasarnya, processor berfungsi untuk memproses inputan data menjadi keluaran berupa output. Processor sendiri terletak pada motherboard. Terdapat tiga bagian penting dari processor, yaitu Arithmatics Logical Unit (ALU) yang berfungsi untuk melakukan semua perhitungan aritmatika sesuai instruksi program, Control Unit (pengatur input dan output data), serta Memory Unit (alat penyimpan data).
3. Hard Disk

Hard disk atau hard disk drive (HDD) merupakan perangkat keras komputer yang berfungsi sebagai media penyimpanan sekunder. Dalam sebuah harddisk terdapat lebih dari satu piringan yang berfungsi menampung data-data secara magnetis.
Berbeda dengan RAM yang menyimpan data atau intruksi secara sementara (hilang ketika komputer dimatikan), harddisk akan menyimpan data seperti musik, dokumen, gambar, video, dll secara permanen (tidak akan hilang meskipun komputer dimatikan, kecuali dihapus pengguna).
Secara umum, terdapat tiga jenis harddisk di pasaran, yaitu IDE (Integrated Drive Electronics), ATA (Advanced Technology Attachment), dan SATA (Serial Advanced Technology Attachment). Ketiganya memiliki keunikan masing-masing, perbedaannya terdapat pada kecepatan putaran piringan yang berpengaruh terhadap kecepatan pengambilan data dalam komputer. Untuk memasang harddisk, perlu diperhatikan dukungan motherboard. Misalnya, jika yang kita miliki adalah harddisk jenis SATA, maka perlu dipasang pada motherboard yang memiliki port SATA juga.
4. PC Cooler/ Heatsink

PC cooler/ heatsink merupakan perangkat komputer yang berfungsi mengurangi panas yang dihasilkan oleh komputer. Agar proses mendinginkan panas yang dihasilkan komputer bisa berlangsung secara optimal, heatsink harus dipasang di atas processor, kemudian juga diberikan gel atau pasta agar heatsink ini bisa menempel dengan baik.
Biasanya, heatsink juga dilengkapi dengan kipas yang mempercepat proses pendinginan. Pada perangkat komputer, heatsink yang digunakan biasanya berbahan aluminium yang memiliki konduktivitas panas tinggi sehingga cepat mendinginkan perangkat. Mengingat panas pada komputer dapat merusak hardware lain di dalamnya, maka peranan heatsink ini sangatlah penting.
5. Monitor

Monitor merupakan salah satu perangkat keras yang tergolong sebagai alat output yang berfungsi menampilkan hasil pengolahan data berupa grafis. Tiap merek monitor mempunyai ukuran dan resolusi yang berbeda-beda. Jenis-jenis monitor yang paling umum saat ini adalah monitor CRT (Cathode Ray Tube) dan monitor LCD (Liquid Crystal Display).
Kualitas monitor tergantung berdasarkan beberapa aspek, seperti resolusi, waktu respons, tingkat kecerahan, pixel pitch, dan perbandingan kontrasnya. Resolusi sendiri merupakan jumlah pixel yang ditampilkan oleh monitor.
Semakin banyak jumlah pixel, maka semakin tinggi resolusi monitor. Waktu respon (dihitung dalam milidetik) merupakan waktu yang dibutuhkan untuk membuat pixel mati atau menyala. Pixel pitch menggambarkan jarak (dalam mm) antara pixel-pixel pada sebuah monitor. Rata-rata pixel pitch sebaiknya kurang dari atau sama dengan 0,28 mm.
6. SSD

SSD atau Solid State Drive merupakan inovasi terbaru dari pendahulunya yaitu harddisk. SSD merupakan media penyimpanan yang menggunakan jenis memory solid state untuk penyimpanan datanya. SSD juga memiliki fungsi yang sama seperti hard disk, namun sedikit berbeda dengan hard disk. Data pada SSD disimpan pada chip-chip memori flash yang saling terhubung. Chip-chip tersebut memiliki kecepatan dan reliabilitas yang lebih tinggi dari USB Thumb Drive (UFD). Dalam segi harga, SSD lebih mahal daripada HDD meskipun dengan kapasitas yang sama.
Dibandingkan dengan HDD, SSD memiliki kelebihan berupa akses yang lebih cepat, lebih tahan terhadap guncangan, serta tidak mudah panas. Hanya saja, harganya lebih mahal, sebanding dengan kelebihan yang didapat dan biasanya SSD memiliki kapasitas yang tidak terlalu besar. Untuk Anda yang mengutamakan kapasitas besar, pilihlah komputer dengan fasilitas penyimpan HDD. Namun jika Anda lebih mementingkan perlindungan data dari guncangan, komputer dengan media penyimpanan SSD dapat dipertimbangkan.
7. VGA Card

VGA atau Video Graphic Adapter adalah sebuah perangkat keras yang berfungsi mengolah data grafik yang akan ditampilkan oleh monitor. VGA juga memiliki processor yang biasa disebut GPU (Graphic Processing Unit). Biasanya perangkat keras yang satu ini sangat dibutuhkan, khususnya bagi gamer maupun designer. Ada beberapa jenis VGA Card yang bergantung pada slot yang tersedia pada motherboard:
- VGA Card ISA : memiliki bentuk lebih panjang dari VGA lainnya, banyak digunakan motherboard tipe lama dengan kapasitas sangat kecil. Digunakan komputer sebelum seri pentium.
- VGA Card PCI : versi lebih baru dari ISA, digunakan komputer pentium keluaran awal seperti pentium II, III, dan beberapa IV tipe lama.
- VGA Card AGP : memiliki kapasitas yang sudah lumayan besar (128 MB, 256 MB, dsb)
- VGA Card PCI Express : dibagi lagi menjadi dua jenis, yaitu PCI Express 16x (bandwith maksimal 4000 MB/s) dan PCI Express 1x (bandwith maksimal 250 MB/s) .
8. Optical Drive

Optical drive merupakan salah satu perangkat keras yang berfungsi membaca (read) maupun menulis (write) data dari kepingan CD/ DVD. Terdapat beberapa jenis optical drive yang harus anda ketahui, seperti : CD ROM drive, CD RW drive, DVD ROM drive dan lain-lain.
Kecepatan untuk melakukan transfer data pada optical drive disimbolkan dengan ‘x’. Misalnya saja, untuk CD-RW, ada 3 kelompok angka yang digunakan untuk memberi info kecepatan transfer data, seperti contohnya 48x, 32x, 52x. Tiga angka tersebut menunjukkan kecepatan untuk hal yang berbeda, 48x yang terletak paling depan menunjukkan kecepatan menulis/merekam data, 32x yang berada di tengah menunjukkan kecepatan memformat ulang (register write), sementara 52x menunjukkan kecepatan pembacaan.
9. Power Supply

Power Supply merupakan perangkat keras yang berfungsi sebagai penyuplai daya ke komponen-komponen lain seperti motherboard, processor, VGA, dll. Power supply bisa dibilang jantung komputer, jadi mustahil komputer bisa hidup tanpa perangkat yang satu ini.
Jarang orang memperhatikan perangkat keras yang satu ini karena posisinya tertutup casing, namun power supply atau PSU merupakan komponen yang mempengaruhi performa keseluruhan dan daya tahan sistem komputer.
Jika power supply tidak bekerja dengan baik, maka akibatnya komputer bisa menjadi tidak stabil atau bahkan rusak karenanya. Pilihlah power supply yang sesuai dengan kebutuhan watt komputer Anda, pastikan juga power supply bukan barang bekas, karena komponen elektronik memiliki waktu terbatas, bisa jadi jika membeli bekas, waktu hidupnya tinggal sebentar saja.
10. RAM

RAM atau Random Acces Memory merupakan perangkat keras yang berfungsi menyimpan data maupun intruksi yang dilakukan oleh prosessor. Berbeda dengan hard disk, penyimpanan pada RAM bersifat sementara. Jadi ketika komputer dimatikan, data maupun intruksi yang disimpan oleh RAM akan hilang/ dikosongkan kecuali komputer tersebut dalam mode hibernate.
Dengan menggunakan RAM, pengguna komputer dapat menulis dan membaca data dalam waktu bersamaan. Ada beberapa hal yang perlu diperhatikan saat memilih RAM. Pilihlah RAM dengan kapasitas besar, karena semakin besar kapasitasnya,semakin cepat pula sebuah komputer melaksanakan perintah yang diberikan.
Saat ini, kapasitas minimal yang harus Anda miliki adalah RAM sebesar 2GB (untuk komputer & laptop), di masa mendatang pun perangkat lunak semakin berkembang dan membutuhkan kapasitas memori yang semakin besar. Pilih juga RAM yang menawarkan garansi seumur hidup (lifetime).
11. Keyboard

Keyboard merupakan papan kunci yang tergolong sebagai alat input. Keyboard sendiri terdiri dari deretan huruf dan angka. Terdapat berbagai jenis keyboard, antara lain : keyboard QWERTY, keyboard DVORAK, keyboard KLOCKENBERG, keyboard Maltron, keyboard alphabetik, dan keyboard Numeric.
- Keyboard QWERTY : Tata letak huruf-huruf pada keyboard ini ditemukan pertama kali pada tahun 1878. Keyboard QWERTY menjadi standar mesin tik komersial pada tahun 1905. Hingga saat ini, paling banyak komputer pun menggunakan keyboard QWERTY.
- Keyboard DVORAK : Ditemukan pada tahun 1932, dengan susunan lebih menekankan jari bagian kanan yang lebih banyak bekerja, sehingga mengurangi kelelahan saat pengetikan.
- Keyboard KLOCKENBERG : Keyboard yang terpisah antara bagian kiri dan bagian kanannya. Kedua keyboard terpisah dengan sudut kira-kira 15 derajat yang tujuannya untuk membuat nyaman penggunanya.
- Keyboard Alphabetic : Disusun dengan urutan alfabet secara teratur A-Z.
- Keyboard Numeric : Untuk memasukkan data angka dalam jumlah besar sehingga lebih nyaman. Pada keyboard komputer, terdapat di bagian kanan, sering digunakan misalnya pada komputer kasir.
12. Mouse

Seperti halnya keyboard, mouse juga tergolong sebagai alat input. Mouse berfungsi menggerakkan kursor atau menunjuk aplikasi yang ingin dijalankan. Perangkat ini dinamakan mouse, karena bentuknya yang menyerupai seekor tikus. Seringkali mouse juga disebut dengan istilah ‘tetikus’ dalam bahasa Indonesia. Terdapat banyak jenis-jenis mouse, diantaranya adalah : mouse serial, mouse PS2, mouse USB dan mouse wireless.
Douglas Engelbart adalah orang yang pertama kali mengembangkan mouse yang dibuat dari kayu dengan satu tombol. Selanjutnya pada tahun 1970 mouse kembali dikembangkan olehnya menjadi mouse yang dapat mengindikasikan posisi X-Y pada layar. Mouse memiliki banyak fungsi, diantaranya untuk menginput dan memberikan perintah pada komputer, sebagai penggerak pointer atau kursor ke layar komputer, untuk memperbesar atau memperkecil tampilan layar, untuk menggulirkan (scroll) halaman pada layar, dan lain sebagainya.
13. Printer

Sama halnya dengan monitor, printer merupakan perangkat keras yang tergolong sebagai alat output. Printer berfungsi mencetak hasil pengolahan data berupa teks/ gambar di atas kertas (hard copy). Pada awalnya printer memang hanya digunakan untuk mencetak dokumen, namun semakin lama, printer semakin dikembangkan untuk fungsi-fungsi lainnya. Misalnya saja, ada printer yang juga dapat sekaligus berfungsi untuk memindai dokumen (scanning), untuk mengirimkan dokumen seperti layaknya mesin fax, hingga untuk fotokopi suatu dokumen.
Printer hingga saat ini masih sangat dibutuhkan terutama untuk mencetak dokumen-dokumen akademik, organisasi, dan perkantoran. Berdasarkan teknologi yang digunakan saat ini, jenis-jenis printer yang banyak ditemui adalah printer Dotmatrix, printer Inkjet dan printer Laserjet.
14. Sound Card

Sound Card merupakan perangkat keras yang berfungsi mengolah data berupa audio ataupun suara. Pada awalnya, sound card hanyalah pelengkap komputer, namun saat ini sound card merupakan perangkat yang harus dimiliki oleh pengguna komputer. Salah satu Sound Card yang sangat populer di Indonesia adalah Sound Blaster, yang dibuat oleh Creative Labs. Ada 3 macam sound card jika dilihat dari cara pemasangannya, yaitu :
- Sound Card Onboard : dipasang menempel langsung dengan motherboard komputer.
- Sound Card Offboard : dipasang melalui slot ISA/PCI yang ada pada motherboard.
- Sound Card External : dipasang dengan penyambungan melalui port external (USB/FireWire).
15. Scanner

Scanner merupakan perangkat keras yang mempunyai cara kerja yang hampir sama seperti fotokopi. Sedikit berbeda dengan cara kerja fotokopi, scanner berfungsi merubah hard file (hard copy) menjadi digital file (soft copy) yang dapat diolah di komputer. Scanner bentuknya juga bermacam-macam dengan kegunaan yang bervariasi. Berikut merupakan macam-macam scanner yang ada di pasaran :
- Scanner Drum : seperti namanya, bentuknya tabung menyerupai drum. Salah satu jenis scanner dengan resolusi gamber super tinggi, dapat mencapai 24000 piksel per inci. Banyak digunakan untuk scan dokumen kuno, karena sangat minim getaran sehingga tidak merusak dokumen serapuh apapun. Walau begitu, ukurannya sangat besar dan harganya pun sangat mahal.
- Scanner Flatbed : Berbentuk rata dan datar, merupakan scanner yang paling banyak digunakan di perkantoran, bisnis fotokopi, dan lainnya. Cocok untuk digunakan sehari-hari , hemat listrik dan daya, dengan hasil resolusi objek cukup baik.
- Scanner Film : berfungsi untuk memindai film negatif.
- Roller Scanner : berfungsi memindai dokumen dengan menggerakkan dokumennya secara memutar seperti layaknya printer.
*PERANGKAT LUNAK LEPTOP.
Perangkat lunak terbagi menjadi 4 macam, yaitu :
- Sistem Operasi (Operating System),
- Program Aplikasi (Application Programs),
- Bahasa Pemrograman (Programming Language),
- Program Bantu (Utility)
1. Google Chrome
Software pertama yang wajib kamu install untuk laptop atau komputer baru kamu adalah browser. Yap, Google Chrome merupakan pilihan browser terbaik untuk sistem operasi Windows. Memang sih, di Windows terdapat Internet Explorer atau Microsoft Edge yang menjadi browser bawaan. Namun, tampilannya kurang menarik dan fiturnya pun tidak lengkap. Dengan Google Chrome, kamu bisa mengakses internet dengan lebih mudah dan cepat.

Silakan download software wajib install Google Chrome di bawah ini.

2. Internet Download Manager
Buat kamu yang sering download file apa pun di internet, mulai dari software, film, lagu, dan sebagainya pasti tahu dong IDM alias Internet Download Manager? Yap, dengan software yang sangat bermanfaat ini, download file apa pun jadi jauh lebih cepat. Bahkan hingga 10x lebih cepat dan praktis. Hebatnya lagi, kalau proses download kamu berhenti di tengah jalan, karena koneksi internet yang putus, atau kuota habis, tenang aja. Karena kamu tetap bisa melanjutkan download di lain waktu, bahkan di komputer lain. IDM juga memiliki plug-in untuk men-download video YouTube secara langsung di browser kamu.

Silakan download software wajib install Internet Download Manager di bawah ini.

3. WinRAR
Inilah salah satu software paling bermanfaat untuk para pengguna PC dan laptop. WinRAR adalah software yang bisa digunakan untuk mengkompres kumpulan file menjadi sebuah file ZIP atau RAR, sekaligus berfungsi sebagai extractor untuk membuka berbagai file berformat ZIP, RAR, 7z, JAR, ISO, dan sebagainya. WinRAR merupakan software dengan fungsi yang lengkap dan wajib ada di setiap laptop atau PC.

Silakan download software wajib install WinRAR di bawah ini.

4. GOM Player
Salah satu aktivitas yang biasa dilakukan di PC atau laptop adalah menonton video. Baik yang berupa video musik, video lucu, TV series, atau film. Supaya menonton film dan video lain lebih lancar, kamu butuh software video player alias pemutar video yang berkualitas. Video player terbaik yang bisa kamu gunakan adalah GOM Player. Software ini mampu memutar video dengan format file apa pun. Video player ini juga memiliki ukuran file yang kecil dan relatif ringan ketika dijalankan. Fitur-fiturnya juga banyak dan lengkap. Bahkan GOM Player juga bisa digunakan untuk streaming video dari internet, loh!

Silakan download software wajib install GOM Player di bawah ini.
5. LibreOffice
Membuat dan mengolah dokumen merupakan salah satu hal yang sangat penting untuk dilakukan di PC atau laptop. Salah satu software pengolah dokumen gratis yang Jaka rekomendasikan adalah LibreOffice. Fitur-fiturnya tidak jauh beda dengan Microsoft Office, namun dengan ukuran file yang lebih kecil dan ringan.

Silakan download software wajib install LibreOffice di bawah ini.

6. CCleaner
Supaya performa dan kinerjanya tetap berjalan baik, kamu juga harus rajin melakukan perawatan terhadap PC dan laptop kamu. Terutama untuk membersihkan file-file sampah seperti cache, temporary files, dan sebagainya. Sehingga membuat kinerja komputer kamu jadi lebih ringan dan cepat. Software terbaik untuk melakukan tugas ini adalah CCleaner. Dengan memasang dan menjalankan CCleaner, PC atau laptop kamu akan terasa jadi jauh lebih ringan dan cepat ketika digunakan.

Silakan download software wajib install CCleaner di bawah ini.

7. Foxit Reader
Salah satu format file dokumen yang paling banyak digunakan adalah PDF. Sebab, ukurannya jadi lebih kecil, sehingga mempercepat proses pengiriman lewat e-mail. Nah, untuk membuka file berformat PDF, kamu memerlukan software khusus. Pilihan software terbaik untuk membuka file PDF adalah Foxit Reader. Sebab, software ini memiliki ukuran file jauh lebih kecil dan lebih ringan dijalankan. Fiturnya juga nggak kalah dengan Adobe Reader.

Silakan download software wajib install Foxit Reader di bawah ini.

8. Adobe Photoshop
Untuk mengolah serta mengedit gambar dan foto, rasanya nggak ada software lain yang bisa dipercaya selain Adobe Photoshop. Kamu pasti udah tahu dong fitur-fitur serta kemampuannya dalam mengedit foto menjadi semakin indah? Atau untuk membuat desain sederhana yang bisa digunakan dalam berbagai keperluan. Photoshop merupakan salah satu software yang wajib dipasang di laptop dan PC kamu.

Silakan download software wajib install Adobe Photoshop di bawah ini.

9. Google Drive
Saat ini, media penyimpanan berupa Cloud semakin populer digunakan. Dengan Cloud, kamu bisa menyimpan berbagai file seperti dokumen, foto, atau video tanpa harus takut kehilangan file tersebut ketika HardDisk kamu rusak. Karena file-file tersebut disimpan dalam server, dan bisa kamu akses kapan pun dan di mana pun selama ada akses internet. Salah satu layanan Cloud terbaik adalah Google Drive. Kapasitasnya besar, dan pastinya gratis seumur hidup. Kamu juga hanya perlu menggunakan akun Google pribadi kamu untuk mengaksesnya.

Silakan download software wajib install Google Drive di bawah ini.

10. Format Factory
Dengan software Format Factory, kamu bisa mengubah format dari berbagai file seperti gambar, video, dan audio. Prosesnya cepat dan mudah. Kamu juga bisa mengatur kualitas dari file keluaran yang kamu ubah formatnya.

Komentar
Posting Komentar